tentang
Tolak Linu Herbal adalah produk herbal dalam bentuk cair, pengembangan dari jamu “Cabe Puyang” yang sejak dahulu telah digunakan masyarakat Indonesia untuk menghilangkan pegal linu & nyeri sendi.
Kini, Tolak Linu telah diproduksi di pabrik terstandar GMP (Good Manufacturing Practice) milik PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. dengan bahan baku yang terus dijaga kualitasnya, serta higienis.
Tolak Linu Herbal bukan merupakan obat penghilang rasa sakit, sebab Tolak Linu bekerja dengan melancarkan peredaran darah untuk menguraikan penyebab pegal linu lebih cepat.
Teknologi
Penerapan Teknologi
Teknologi yang di terapkan sudah mengacu GMP (Good Manufacturing Practice) sebagai standar prosedur.
Penerapan Industry
Tolak Linu telah melalui berbagai pengujian ilmiah, dan dianalisa di laboratorium berstandar ISO 17025. Kami pun menjaga kualitas bahan baku secara terus-menerus, sehingga sesuai dengan standar yang kami berlakukan. Kami pun mengolahnya pada area CPOB (Cara Pembuatan Obat yang Baik) di lingkungan pabrik kami dan dengan sarana pendukung laboratorium yang lengkap.
Penerapan Human
Teknologi yang di terapkan sudah mengacu GMP standar prosedur dan dianalisa di laboratorium berstandar ISO 17025. Kami pun menjaga kualitas bahan baku secara terus-menerus, sehingga sesuai dengan standar yang kami berlakukan. Kami pun mengolahnya pada area CPOB (Cara Pembuatan Obat yang Baik) di lingkungan pabrik kami dan dengan sarana pendukung laboratorium yang lengkap.
Proses
Proses Pembuatan
Awalnya, bahan-bahan Tolak Linu Herbal seperti: Cabe Jawa, Lempuyang, Temulawak, Meniran, madu, disortir terlebih dahulu dan diperiksa oleh tim QC, sebelum dilakukan proses pencucian dan pengeringan. Setelah itu, bahan baku tadi akan ditimbang dan digiling, serta di screening, agar terhindar dari kontaminasi logam. Barulah kemudian dilakukan proses ekstraksi dan pengujian di laboratorium agar Tolak Linu Tetap terjaga kualitasnya.
Proses Penanganan Bahan Baku
Proses penagangan bahan baku: Semua bahan yang didapat dari petani, terlebih dahulu disimpan di gudang simplisia kotor. Dari gudang simplisia kotor bahan baku kemudian akan di sortir hanya bahan yang terbaik yang digunakan sebagai bahan Tolak Linu Herbal. Setelah terpilih bahan-bahan terbaik yang bias digunakan sebagai bahan baku Tolak Linu Herbal dari hasil pensortiran, bahan baku selesai dari proses pengeringan, bahan baku dibawa dan disimpan di gudang simplisia bersih sebelum digunakan.
Proses Produk Serbuk
Semua bahan baku yang akan digunakan dalam produk Tolak Linu Herbal dalam bentuk serbuk dibawa dan diproses di bagian frying, kemudian dimasukkan ke mesin grinding. Proses ini memakan waktu beberapa lama. Setelah selesai dari mesin grinding, semua bahan baku tadi di bawa ke bagian sieving yang kemudian disalurkan ke bagian packing primer untuk dikemas berbentuk kemasan kecil. Setelah semua bahan tadi selesai di packing menjadi produk Tolak Linu Herbal, saatnya produk ini dialirkan ke bagian packing sekunder untuk dikemas per karton atau kotak dan dapat dipasarkan kepada masyarakat.
Proses Produk Cair
Proses produk cair, semua bahan baku yang digunakan dimasukkan kedalam mixing tank untuk proses pencampuran. Setelah selesai, bahan baku dibawa ke mesin cooling tank. Dari cooling tank, bahan baku ini dibawa kebagian fill and seal untuk dikemas dalam kemasan kecil, kemudian kemasan-kemasan kecil itu disimpan di quarantine room selama beberapa waktu. Dari quarantine room, produk Tolak Linu Herbal ini dibawa ke bagian packing sekunder. Semua produk yang telah dikemas dalam kemasan besar di bagian packing sekunder kemudian dikemas dalam bentuk kardus di bagian cartooning.